Judul : Resep Membuat Piscok Meler Plus Keju Enak Dan Mantap
link : Resep Membuat Piscok Meler Plus Keju Enak Dan Mantap
Resep Membuat Piscok Meler Plus Keju Enak Dan Mantap
Resep dan Cara Membuat Piscok Meler - Piscok meler alias pisang coklat dengan isian coklat yang meler kini semakin populer di kalangan masyarakat khususnya untuk daerah Jakarta. Ngiler karena melihat abang-abang yang jualan piscok meler ini jadi iseng ingin mencoba dan membeli satu porsi yang dijual per dus kecil. Dan rasanya, mantap abis.Istilah piscok meler mungkin berasal dari isian coklat yang lebih banyak ketimbang piscok biasa pada umumnya, sehingga ketika piscok ini dipotong-potong maka isian coklatnya akan meler keluar. Jika dilihat dan dirasakan secara seksama, bahan yang digunakan untuk membuat piscok meler dan piscok biasa tidaklah berbeda. Hanya saja porsinya yang berbeda, piscok meler menggunakan lebih banyak coklat dan terkadang divariasikan dengan keju.
Sumber gambar : http://piscokmelerrr.com |
Resep Membuat Piscok Meler Plus Keju
Penasaran ingin merasakan nikmatnya piscok meler ? Silahkan kunjungi penjual piscok meler yang biasanya mulai berjualan pada sore hari, atau jika belum ada yang jual di lingkungan tempat tinggal kita bisa membuatnya dengan mudah.Berikut adalah bahan-bahan yang kita perlukan untuk membuat piscok meler. Disini tidak ada takaran pasti untuk membuat piscok meler, makanya kita hanya akan meyebutkan bahan-bahannya saja. Untuk urusan porsi, silahkan buat sesuai keinginan, dan untuk takaran juga sesuai selera.
Baca Juga : 10 Bahan Makanan yang Tidak Boleh Disimpan di Kulkas
Bahan Membuat Piscok Meler
- Pisang uli atau bisa juga pisang raja
- Kulit lumpia
- Coklat butiran/mesis
- Keju parut
- Minyak untuk menggoreng
Cara Membuat Piscok Meler Plus Keju
- Kupas pisang uli, potong menjadi dua bagian.
- Ambil kulit lumpia, letakkan pisang di tengah-tengahnya.
- Taburkan 1 sendok makan coklat butiran/mesis dan taburkan juga 1/2 sendok makan keju parut. Taburkan di sekitar pisang, memanjang sesuai dengan ukuran pisang.
- Lipat kulit lumpia di bagian ujung pisang sebelah kiri dan kanan, lipat juga kulit lumpia secara melintang sesuai dengan letak pisang sehingga posisi pisang dan coklat mesis menjadi terbungkus. Setelah itu gulungkan hingga membentuk bantalan menggulung seperti bentuk kue dadar gulung. Lakukan hal yang sama terhadap semua pisang yang hendak kita buat.
- Saatnya menggoreng, goreng seperti biasa dengan api sedang agar pisang matang sebelum kulit lumpia berubah warna menjadi kecoklatan.
- Setelah matang, angkat. Potong sesuai selera dan taburkan lagi keju parut untuk mempercantik dan menambah cita rasa.
- Piscok meler siap dinikmati.
Demikian resep dan cara membuat piscok meler plus keju spesial ala Qudapan. Silahkan di share tulisan ini sekiranya bisa memberi manfaat, selamat mencoba ! Atau ingin mencoba membuat roti gulung isi pisang coklat keju ?
Silahkan Coba Resep Menarik Lainnya Berikut Ini
Resep Takoyaki Jepang Sederhana
Resep Roti Goreng Isi Coklat
Resep Ayam Goreng Mentega
Resep Sambal Goreng Kentang
Resep Sambal Goreng Tempe
Resep Ayam Goreng Kremes
Demikianlah Artikel Resep Membuat Piscok Meler Plus Keju Enak Dan Mantap
Sekianlah artikel Resep Membuat Piscok Meler Plus Keju Enak Dan Mantap kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Resep Membuat Piscok Meler Plus Keju Enak Dan Mantap dengan alamat link https://cara-dantips.blogspot.com/2015/06/resep-membuat-piscok-meler-plus-keju.html
0 Response to "Resep Membuat Piscok Meler Plus Keju Enak Dan Mantap"
Posting Komentar